Tuesday, October 7, 2025

Stasiun Blimbing Malang (BMG)

 Stasiun Blimbing Malang termasuk kelas III/kecil di ketinggian 460 mdpl melayani kereta api lokal Dhoho & Penataran rute Surabaya Kota, Blitar dan Malang (Commuter Line).

Terdapat 3 stasiun yang berada di Kotamadya Malang yaitu Stasiun Malang Kotalama, Malang Kota Baru dan Blimbing. Antar lokasi terbilang cukup dekat, bagi penumpang tujuan Malang bisa memilih salah satu dari 3 tempat pemberhentian kereta api sesuai keinginan.

stasiun blimbing malang
indra sukma

Alamat, Jam Buka, Telp

Alamat : Jl. Laksamana Adi Sucipto, Purwodadi, Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65126.
Jam Buka Tutup : 09:00 - 16:00 Wib
Telp : 0341-487698

Stasiun Blimbing berada setelah Stasiun Singosari dan sebelum Stasiun Malang Kota Baru jika Anda menggunakan kereta Penataran Surabaya arah ke Blitar.

Untuk fisik bangunan terlihat masih kental peninggalan dari kolonial Belanda, mengingat memang belum adanya renovasi atau pembangunan seperti terlihat pada Stasiun Malang Kota Baru seperti sekarang.

Sejarah Stasiun Blimbing

Sejarah Stasiun Blimbing di massa Hindia Belanda dijadikan tempat singgah trem perusahaan swasta Stoomtram Maatschappij yang fokus dalam pengangkutan hasil perkebunan seperti tebu, sayuran dan buah-buahan.

Semenjak dahulu pengolahan gula dari pabrik gula Krebet dan Kebonagung diangkut melewati Stasiun ini, karena pada masa tersebut jalur trem di kawasan Malang Raya sudah menyebar ke beberapa wilayah seperti Dampit, Kepanjen, Gondanglegi, Bululawang, Kotalama, Blimbing, Singosari hingga Lawang.

Sejak dibangunnya jalur trem hingga ke banyak wilayah hingga Bangil menjadikan pengangkutan hasil perkebunan Malang ke Bangil semakin mudah dan lancar, hal tersebut berpengaruh dalam peningkatan ekonomi Malang semakin melesat sangat baik.

Hotel dan Wisata dekat Stasiun Blimbing

Lokasi Hotel dekat Stasiun Blimbing ke Hotel Grand Mercure Mirama berjarak 1 km, Hotel Atria - 2 km, Horel Ibis Styles - 2,8 km, Hotel Harris - 3,2 km dan Hotel Santika Premiere Malang 2,9 km.

Untuk wisata dekat Stasiun Blimbing meliputi Hawai Waterpak atau Malang Night Paradise berjarak 3,3 Km, Wendit 3,8 km dan Brawijaya Edupark 5,1 kilometer.

Beberapa hotel dan wisata diatas bisa menjadi pilihan Anda ketika memang mencari lokasi yang terdekat dari stasiun tersebut. 

Sedangakan jarak Stasiun Blimbing ke Alun-Alun Batu 18 km, dengan estimasi waktu tempuh 30 menit perjalanan kondisi jalan normal tanpa adanya kemacetan yang berarti.

Untuk Stasiun Blimbing ke Santerra De Laponte berjarak 23 Km dengan estimasi waktu 1 jam perjalanan menggunakan kendaraan kondisi lancar.