Friday, May 25, 2018

Cara Bisnis Pakaian Online dan Offline Jaman Now

 Ada kalanya kita memang harus merencanakan sesuatu yang akan kita jalani dengan lebih matang sebelum kita melakukan tindakan, hal ini hampir sama seperti bila kita ingin sukses dalam menggeluti Bisnis Pakaian.

Bila hanya dengan melihat saja, rasanya sangat gampang dan terlihat cukup singkat untuk bisa meraih kesuksesan. Akan tetapi itu hanyalah pandangan mata saja, bila kita menggelutinya baru kita akan merasakan susah dan rekosonya mencari uang dalam kehidupan ini. Dan kami telah merangkum beberapa tips cara sukses Bisnis Pakaian Online maupun offline, berikut ulasannya.

Bisnis Pakaian

1. Produsen Pakaian

bisnis pakaian

carilah produsen pakaian yang benar benar bagus, murah dan kontinyu dalam produksinya. Karena dengan begitu Anda akan terus dapat menggunakannya terus dan terus.

Bila belum menemukan produsen yang bagus atau malah menemukan resseler, tidaklah menjadi masalah. Ikuti saja alurnya dan ambillah produknya sampai anda benar benar menemukan langsung dari prabriknya atau produsennya langsung, baru beralilah ke pabriknya langsung.

2. Harga Murah Tak Murahan

pakaian online murah

di masa sekarang ini, harga menjadi penentu produk kita sukses atau tidaknya. Banyak yang bangkrut dan gulung tikar karena tidak mau menjual dengan harga yang lebih murah. Sebagian berfikir dengan menjual murah kalkulasi ongkos tidak mencukupi. Padahal menjual pakaian online pengeluarannya jauh lebih kecil bila dibandingkan dengan berjualan offline.

Tak perlu takut bangkrut atau susah untuk kaya karena menjual dengan harga murah. Lihat saja pengusaha yang sukses, banyak yang kaya karena dia memiliki usaha dengan laba sedikit. Karena dengan kita tetap menjual dengan harga murah, konsumen atau pembeli akan terus datang dan kembali lagi nantinya.


3. Kualitas Bagus

pakaian online berkualitas

Menjual murah saja memang tak cukup, banyak saingan harga murah tetapi kualitas pakaian yang dijual online tak dijanjikan dan pastinya pembeli tak akan kembali lagi untuk bisa menjadi pembeli yang kedua kalinya.

Berjualan pakaian online memang tak semudah yang dibayangkan, akan tetapi bukan berarti tak bisa dicapai kesuksesannya. Untuk bisa menjadi pesaing yang lebih "Istimewa" pastikan pakaian yang Anda jual online memiliki kualitas yang bagus dan boleh diadu. Jadi jangan menjual pakaian yang tak berkualitas atau hanya sekedar menggembor gemborkan bahwa pakaian yang Anda jual berkualitas tetapi sebenarnya tidak, karena pembeli sekarang itu smart - smart lo sekarang.

Sewa Mobil Di Batu Malang

Paling Murah dan Nyaman

Mobil beragam
Agya, Avanza, Innova, Elf, Hiace

Pakaian Online Di Marketplace

Kita semua tahu bahwa pembelanjaan melalui Toko Online sekarang sangatlah memanjakkan para pembeli, baik mulai pilihan barang yang lebih beragam hingga harga murah. Kemudahan dalam pemesanan hanya melalui smartphone saja dan itupun bisa dilakukan dimanapun tempatnya baik pagi hari maupun malam hari sekalipun.

Jika sudah berjualan offline sejak lama dan sekarang mengalami banyak penurunan omset sangat drastis, sudah saatnya Anda melakukan langkah perubahan. Saatnya juga membangun bisnis melalui online jika tak ingin usaha Anda bangkrut jika hanya mengandalkan pasar offline saja.

Tetapi Anda harus tahu bahwa di online juga memiliki pesaing ketat, meski begitu pasar online sangatlah luas dan bisa menjangkau diseluruh Indonesia.

1. Siapkan Tabungan
Kenapa menggunakan tabungan? Karena hal ini untuk memudahkan penerimaan uang ketika pakaian Anda laku terjual. Jadi pastikan sudah memiliki rekening salah satu bank seperti BCA,  Mandiri, BNI, BRI atau beberapa bank lain.

Pengurusan pembuatan rekening juga sangatlah mudah dan cepat, datang langsung ke Bank dan Anda akan diarahkan untuk mengisi form dan jangan lupa siapkan uang berapapun nominalnya untuk nantinya dimasukkan ke tabungan tersebut. Minimal 100 ribu lah dan mintalah untuk pembuatan kartu ATM, hal ini untuk mempermudah dalam penarikan uang nantinya tanpa harus menariknya melalui teller bank.

Biasanya dalam proses mulai pembuatan hingga bisa digunakan kurang lebih 4 harian, cek melalui ATM untuk bisa memastikan aktif tidaknya kartu tabungan tersebut. Jika sudah aktif Anda bisa berlanjut ke tahap berikutnya.

2. Daftar Marketplace
Segera daftar untuk mendapatkan kemudahan dalam menjual produk pakaian Anda melalui website tersebut, untuk saat ini di Indonesia ada Shophee, Tokopedia yang menurut kami paling aman dalam penjualan online.

Marketplace adalah jembatan untuk bisa mempertemukan antara penjual dengan pembeli melalui sebuah situs, jadi untuk dapat menjual produk pakaian kita. Anda wajib mendaftar dahulu untuk dapat fasilitas yaitu menjual barang atau biasa disebut seller.

Mudah saja dalam mendaftarnya, untuk Shopee dengan masuk melalui Google Chrome dan tuliskan https://shopee.co.id dan arahkan ke icon berbentuk seperti orang pada sudut kanan atas. Kemudian cari menu "Daftar" dan selanjutnya ikuti pedoman pendaftaran shopee tersebut, sampai nantinya akun Anda bisa aktif digunakan.

3. Pemasaran
Dalam pemasaran pada Marketplace baik Shopee maupun Tokopedia, Anda bisa melakukan share link produk barang dagangan melalui media sosial seperti Instagram, Tiktok maupun Facebook untuk dapat meningkatkan view sehingga lebih besar kemungkinan untuk laku.

Karena di dalam marketplace sendiri juga bakal akan banyak sekali produk pesaing yang juga memiliki harga yang kompetitif juga barang yang sama. Keuntungan Bisnis jual online adalah Anda tak perlu menunggu layaknya toko offline hingga nantinya pembeli datang ke toko.

Toko online akan selalu buka dalam 24 jam nonstop dan Anda tetap bisa mengerjakan pekerjaan lainnya, bagaimana. Pastinya lebih menyenangkan bukan?

4. Menerima & Mengirim Pesanan
Ketika sudah melalui proses pemasaran pada situs Marketplace, Anda akan menunggu yang namanya pesanan dari pembeli. Kesuksesan dalam dunia pemasaran itu ditandai dengan adanya pemesanan atau order, ketika sudah dalam tahap ini Anda harus segera merespon pemesanan tersebut sebagai bentuk pelayanan yang baik dan itu akan berpengaruh dalam jangka panjang bisnis tersebut.

Siapkan pakaian yang sudah dipesan oleh pembeli dan lakukan pengepakan dengan baik, supaya jualan Anda tetap dalam kondisi baik ketika sampai pada pembeli nantinya.


Related Posts:

0 comments:

Post a Comment

Bila Anda baik, berkomentarlah yang baik. Terima kasih sudah berkunjung