Sunday, March 29, 2020

Kelebihan Dan Kekurangan InDriver

Kelebihan Dan Kekurangan Indriver. Mengenal pesaing baru transportasi berbasis Aplikasi kita disini bukan bermaksud membandingkan dan melihat sisi buruk dari hal tersebut, akan tetapi kita hanya sekedar untuk memberikan informasi baik dari sisi pengguna maupun driver.

Di akhir tahun 2019 di Negara Indonesia muncul layanan jasa transportasi baru berbasis aplikasi dengan nama InDriver yang menjadi pilihan baru bagi pengguna layanan jasa transportasi online berbasis aplikasi, lalu apa saja kelebihan dan kekurangan indriver jika dibandingkan dengan beberapa aplikasi yang sebelumnya sudah lama berjalan di Indonesia?

Kelebihan Dan Kekurangan Indriver

kelebihan dan kekurangan indriver
https://www.spaceotechnologies.com
Kelebihan InDriver
  • Memberikan banyak lapangan pekerjaan baru untuk pengemudi kendaraan khususnya mobil yang memang saat ini masih untuk kendaraan roda 4 saja.
  • Pengguna jasa aplikasi atau penumpang akan diuntungkan dengan tarif biaya yang ditawarkan memang lebih rendah dibandingkan kompetitor yang lainnya.
  • Penumpang memang bisa memilih sendiri driver yang diingini, apalagi jika sedang berada pada kawasan perkotaan dengan banyak driver di area pemesanan.
  • Meski lokasi pengemudi cukup jauh tetap bisa ikut dalam menawarkan jasa ke pemesan atau calon penumpang.

Kekurangan Indriver
  • Penumpang bisa menunggu lebih lama jika pada area tertentu karena memilih driver yang lokasinya memang lebih jauh dari lokasi driver yang lainnya yang tak terpilih.
  • Seperti sistem lelang, jadi pihak driver bisa ikut menawarkan jasanya meski lokasi jemput jauh dari lokasi driver. Hal ini bisa memperpanjang waktu jemput dan bahan bakar kendaraan untuk bisa lokasi jemput akan lebih banyak. Hal ini bisa mengurangi efisiensi bahan bakar kendaraan. 
Bagaimana? apakah Anda sekarang belum menggunakan aplikasi InDriver atau bahkan sudah sering menggunakan aplikasi Indriver ini baik sebagai pengguna jasa atau pengemudi, beberapa ulasan tentang kelebihan dan kekurangan indriver mungkin bisa menjadi pertimbangan informasi seiring bertambahnya layanan jasa transportasi baru di Indonesia. 

Friday, March 27, 2020

Tempat Bersejarah Di Malang

Menelusuri Tempat Bersejarah Di Malang rasanya bagi masyarakat malang sendiri mungkin bisa jadi akan sedikit penasaran mana saja tempat juga bangunan bersejarah di Malang baik tempat maupun bangunan bersejarahnya, bisa jadi anak muda sekarang seperti tak tersentuh oleh peristiwa bersejarah pada era dulu apalagi pada masa penjajahan.

Beberapa orang tua yang hingga sekarang masih hidup dan memang asli penduduk Malang rasanya akan banyak menyimpan cerita bersejarah tentang Malang ketika beliau yang ketika masa tersebut masih muda atau bahkan mengalami peristiwa yang tak terlupakan seputar tempat atau bangunan di Malang yaitu tentang tempat bersejarah di malang ini.

Tempat Bersejarah Di Malang

1. Gereja Ijen
Alamat : Jl. Buring No.60, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65112

tempat bersejarah di malang
suwich nonthabut
Bangunan yang satu ini pastinya sudah tak asing lagi bagi masyarakat asli Malang atau bahkan pendatang, ya berlokasi di tengah kota yaitu di kawasan Ijen Boulevard atau dahulu disebut Jl. Ijen. Berdiri sejak jaman era kolonial Belanda dan bagi yang teliti dengan bentuk bangunannya pastinya akan dapat menyimpulkan bahwa Gereja Ijen adalah salah satu bukti bersejarah yang hingga kini masih berdiri kokoh juga masih dipergunakan peribadatan umat kristen.

Bagi masyarakat luar malang lokasi Gereja Ijen akan sangat mudah ditemukan jika Anda mencoba mengcoba melewati kawasan tertib lalu lintas Ijen Boulevard dan Gereja tersebut berada di sisi utara Ijen Boulevard, jika pada hari minggu pagi akan terlihat ramai kendaraan terparkir di sekitaran Gereja tersebut yang kendaraan tersebut adalah kendaraan jemaat gereja yang sedang beribadat.

2. Toko Oen
Dibangun : tahun 1930

Berlokasi tepat di sisi utara Alun Alun Kota Malang, Toko Oen adalah sebuah restoran yang sudah berdiri sejak 1930 ketika Negara Indonesia masih dipimpin oleh sosok sejarawan besar yaitu Presiden pertama Indonesia Ir. Soekarno dan beliau juga pernah mengunjungi restoran tertua di Malang ini.

Menyajikan aneka menu pilihan dan yang paling terkenal sejak dahulu adalah sajian Es Krim yang hingga sekarang wisatawan luar Malang tetap banyak menyempatkan diri untuk merasakan rasa dari es krim di restoran tertua Toko Oen Malang, mungkin Anda salah satunya yang ingin mencoba kesana?

3. Gereja Immanuel
Alamat : Jl. Merdeka Barat,
Dibangun : tahun 1861

Jika sedang berada di Toko Oen atau Alun - Alun Kota Malang tempat bersejarah di malang yang satu ini pastinya tak sulit untuk mencarinya, Gereja Immanuel yang lokasinya tepat dipojokan perempatan jalan sisi utara alun - alun dan selatan Toko Oen Malang. Gereja ini sudah menjadi salah satu cagar budaya yang tak boleh diubah atau ditambah pada bangunan Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat (GPIB).

Gereja Immanuel ini masyarakat sekitar menyebut dengan Gereja Jago karena terdapat ornamen besi berbentuk Jago yang hingga kini masih terlihat pada sisi atas bangunan Gereja. Bentuk bangunan bergaya Neo-Gothic yang merupakan perkembangan gereja pada abad ke 19 dan gereja ini dibangun pada tanggal 13 Juli 1861 yang diresmikan di bulan oktober tahun yang sama.

4. Monumen Pahlawan Trip
Alamat : Jl. Pahlawan Trip, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119
monumen pahlawan trip malang

Lokasinya tak jauh dari Gereja Ijen yang bisa ditempuh hanya berjalan kaki 1 menit saja dan ini juga menjadi mempunyai cerita sejarah tersendiri yang berhubungan dengan kemerdekaan Indonesia.

Tugu peringatan yang menggambarkan 2 pemuda berseragam tentara dengan membawa senjata yang gugur memperjuangkan Kota Malang dari Agresi Militer Belanda pada tahun 1987.

Tak jauh dari monumen ini terdapat 1 pemakaman massal cukup besar yang didalamnya dimakamkan 35 tentara dan nama tentara tersebut dituliskan pada plakat tak jauh dari makam tersebut, pada moment tertentu makam ini sengaja dibuka untuk memberikan kesempatan peziarah untuk bisa mendoakan para pejuang yang telah gugur melawan penjajah.

Thursday, March 26, 2020

Tempat Ngopi Di Batu Malang

Ingin mencari lokasi Tempat Ngopi Di Batu Malang 24 jam yang enak juga nyaman buat muda mudi nongkrong dan pastinya harga yang ditawarkan murah, view bagus, romantis bahkan tak hanya itu saja bisa menjadi lokasi favorit buat banyak orang.

Kita tahu sendiri mencari tempat ngopi asik seperti menjadi kegiatan penting muda mudi sekarang untuk bisa ngobrol bersama teman atau sang pujaan hati, seperti menjadi budaya kegiatan ngopi yang memang terbilang mengasikkan dan kecenderungan akan tak menyadari bahwa sudah berjam jam berada di tempat ngopi tersebut.

Tempat Ngopi Di Batu Malang

Lalu penasaran akan tempat ngopi di batu malang yang asik juga rekomended buat sobat "Ngopa Ngopi" ya mungkin ini salah satu sebutan saja buat pecinta ngopi baik muda maupun tua. Yuks simak dimana saja tempat ngopi di batu malang yang bisa Anda datangi.

Wisata Payung Batu
Alamat : Jl. Brigadir Jenderal Moh. Manan, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65391


Kita tahu sendiri, lokasi pegunungan banyak memberikan pemandangan yang lebih bagus. Bisa melihat kawasan kota dibawahnya apalagi biasanya pada malam hari dengan kelap kelip lampu perkotaan yang menawan.

Ya lokasi Tempat Ngopi Di Batu yang satu ini buka 24 jam nonstop, jadi bagi Sobat pecinta Ngopi yang mencari tempat ngopi di kota batu 24 jam nonstop bisa mendatangi "Payung" batu ini.

Jika dari Alun Alun Malang berjarak 25 kilometer ke arah barat yaitu ke arah Kota Batu dengan estimasi waktu tempuh 50 menit menggunakan kendaraan pribadi, jika dari Alun Alun Kota Batu berjarak 5,4 kilometer dengan estimasi waktu tempuh 10 menit perjalanan.

Jika pada malam hari tempat ngopi di batu ini memiliki pemandangan yang tak ada bandingnya dari tempat ngopi di batu malang lainnya, romantis buat yang sedang bersama sang pacar juga banyak pilihan menu baik minuman ataupun makanan.

Saturday, March 21, 2020

Tempat Menghilangkan Stress Di Surabaya

Suntuk juga bosan di Kota Surabaya? mencari Tempat Menghilangkan Stress Di Surabaya bisa menjadi solusi ampuh dalam mengusir stress yang biasanya diawali dengan rasa suntuk ataupun bosan, isi akhir pekan Anda berkunjung ke beberapa tempat terbaik di Kota Surabaya ini. Bagaimana bisa bersantai di tempat penghilang stres di surabaya bersama keluarga Anda, yuks ikuti terus ya ceritanya.

Tempat Menghilangkan Stress Di Surabaya

Kota Surabaya menjadi pusat provinsi Jawa Timur dengan tingkat kemacetan yang cukup banyak di beberapa lokasi tertentu dan pada jam tertentu, tugas kantor yang kian menumpuk, permasalahan keluarga, tugas kuliah ataupun sekolah sudah bakal tentu pikiran akan mudah mengalami stress. 

Tak Perlu kawatir, Anda bisa mencari tempat menghilangkan stress di surabaya yang bisa menjadi jadwal liburan akhir pekan bersama keluarga tercinta. Lalu apa saja daftar tempat menghilangkan stress di surabaya yang bagus juga rekomended tersebut? Let's go

Atlantis Land Kenjeran
Alamat : Sukolilo Baru, Bulak, Surabaya City, East Java 60122
Jam Buka Tutup : 10:00 - 18:00 Wib

atlantis land kenjeran

Tempat menghilangkan stress di Surabaya yang satu ini memiliki luas 15 hektar menjadi Taman Wisata Air Terbesar Di Surabaya dengan desain bagian dinding garis garis menyerupai ombak putih yang menggambarkan pesona permainan air yang sangat menyenangkan.

Anda bisa mencoba bermain air di Atlantis Waterland juga Boomerang Slide, meluncur dari ketinggian 25 meter menggunakan ban air di Tornado Slide yang biasanya akan dimainkan secara bersama sama 4 orang sekaligus.

Buat Anda yang tak ingin bermain air, ada puluhan permainan darat lainnya mulai dari Dino Land, Misteri Atlantis, Carousel, dan Music Express. Ada pula Istana Patung Lilin, Wave Swinger, Happy Car, hingga Bumper Car Senior dan beberapa permainan lainnya yang pastinya seru dan sangat menyenangkan.

Ciputra Waterpark
Alamat : Kawasan Waterpark Boulevard Citraland, Made, Kec. Sambikerep, Kota SBY, Jawa Timur 60219
Jam Buka Tutup : 10:00 - 19:00 Wib
Telp : 031 - 7441155

tempat menghilangkan stress di surabaya

Alternatif tempat menghilangkan stress di surabaya yang kedua ini adalah Ciputra Waterpark Surabaya yang pastinya bisa menjadi tempat liburan akhir pekan Anda, sama seperti tempat yang pertama masih tentang permainan air.

Marina Lagoon
Buat yang mengajak buah hati Anda untuk bermain air bisa mencoba bermain air di Marina Lagoon karena kolam dengan kedalaman 40 centimeter ini Insya Allah aman buat anak kecil bermain air disana.

Kalau untuk masalah pengawasan memang harus tetap diawasi, akan tetapi dengan kolam renang khusus anak ini ya mungkin Anda sedikit bisa bersantai dalam mengawasinya. Aman buat anak kecil dan sangat menyenangkan.

Sinbad Playground
Sama keseruannya dengan waterpark di tempat lainnya, biasanya akan ada drum besar yang berada dibagian atas drum 3.000 liter yang tumpah dah menyiram ke bagian bawah kolam renang. Tempat ini menjadi salah satu tempat favorit di Ciputra Waterpark, warga Kota Surabaya tak perlu jauh jauh mencari tempat menghilangkan stress di surabaya karena Ciputra Waterpark bisa menjadi salah satu tempat tujuan bersama keluarga.

Roc Thunder Ride
Suka meluncur dari ketinggian? Roc Thunder Ride memiliki ketinggian 15 meter dan Anda bisa meluncur menggunakan ban yang pastinya bisa menguji adrenalin, wahana permainan ini juga yang paling diminati di Ciputra Waterpark Surabaya ini.

Racer Slider
Ada meluncur cepat bersama teman Anda dari ketinggian 10 meter dengan jarak kurang lebih 20 meter yang memungkinkan Anda bisa meluncur dalam kecepatan 50 km / jam pastinya juga seru dan menyenangkan bukan.

Syracuse Beach
Seperti bermain air di pantai selatan yang berombak besar, karena kolam renang yang satu ini sengaja dibuatkan ombak buatan yang tak bisa kita prediksi kapan akan datang ombak besar maupun kecil.

Jeda waktu yang sengaja di atur tak tentu memang supaya menambah keseruan bermain air di wahana permainan yang satu ini. Bagaimana apakah masih ingin mencari Tempat Menghilangkan Stress Di Surabaya di tempat lainnya?

Surabaya Carnival Park
Alamat : Jl. Ahmad Yani No.333, Dukuh Menanggal, Kec. Gayungan, Kota SBY, Jawa Timur 60234.
Jam Buka Tutup : 16:00 - 23:00 Wib

Taman rekreasi bertema Theme Park Modern yang menyediakan banyak wahana dan atraksi permainan bagi anak - anak juga orang dewasa ini sebelum berganti nama menjadi Suroboyo Carnival Park, dahulu bernama Suroboyo Carnival Night Market. Memiliki kurang lebih 50 wahana permainan menarik yang pastinya banyak digemari banyak orang.

Untuk tiket masuknya sendiri mulai dari 50 ribu hingga 80 ribu rupiah mulai tiket masuk anak - anak hingga dewasa dari weeekday hingga weekend, 

Warna Warni Kenjeran
Seperti halnya kampung yang ada di malang yang sekarang menjadi salah satu tujuan wisata, Kampung Warna Warni Surabaya juga bisa menjadi salah satu lokasi tempat penghilang penat di surabaya. Berlokasi di pesisir laut yaitu laut utara yang dahulu digunakan layaknya pelabuhan hingga sampai sekarang, melihat suasana laut pastinya juga menyenangkan.

Ciri Gejala Pengidap Virus Corona

Bagaimana mengetahui Ciri Gejala Pengidap Virus Corona / penderita virus korona Covid-19 atau mungkin bagaimana mengetahui orang yang terkena penyakit Virus Korona mulai dari gejala pada hari pertama, hal ini penting sebagai salah satu hal pencegahan supaya kita waspada jika sedang melihat seseorang terlihat memiliki gejala yang disebutkan.

Untuk penderita pengidap corona / korona mempunyai gejala yang sama tetapi yang membedakannya adalah akut tidaknya di tiap orang berbeda beda berdasarkan tingkat kekebalan tubuhnya atau imun tubuh masing - masing penderita, bisa jadi pada pasien "A" hanya batuk ringan saja dengan intensitas batu yang lama tetapi berbeda pada pasien "B" yang terlihat batuk berat dengan intensitas batuk yang lebih sering.

Ciri Gejala Pengidap Virus Corona

ciri gejala pengidap virus corona covid 19
https://www.nature.com
Pengidap Virus Corona dalam beberapa kasus penyakit ini dapat menyebabkan kematian, orang-orang berusia lanjut dan orang-orang yang memiliki gangguan medis lainnya (seperti asma, diabetes, atau penyakit jantung) lebih rentan untuk mengalami gejala yang parah.

Ciri Gejala Pengidap Corona :
  • Hari Ke 1 : pasien alami demam, kelelahan, nyeri otot dan batuk kering
  • Hari Ke 5 : pasien alami kesulitan bernafas, biasanya terjadi pada beberapa pasien berusia lanjut atau memiliki riwayat penyakit lain.
  • Hari Ke 7 : rata - rata pasien akan masuk ke rumah sakit.
  • Hari Ke 8 : 15% pasien alami sindrom gangguan pernafasan akut.
  • Hari Ke 10 : pasien alami gangguan pada bagian perut dan kehilangan nafsu makan.
  • Hari Ke 17 : setelah jalani perawatan, pasien yang membaik bakal sembuh dan keluar dari rumah sakit.
Untuk kepastian hari bisa saja berbeda dengan pasien satu dengan yang lainnya, hal ini karena salah satunya adalah terpengaruh dari sistem imun pada setiap pasien yang berbeda beda pula. 
Hal yang penting dalam upaya pencegahan memang lebih penting jika dibandingkan dengan penanganan pengobatan, maka dari itu menjaga upaya pencegahan penularan pengidap virus corona menjadi hal yang benar - benar diperhatikan sekali.

sumber :
https://youtu.be/lBgSCz7-P8I

Sunday, March 15, 2020

Terminal Arjosari Malang

Salah satu terminal terbesar di Malang yaitu Terminal Arjosari Malang yang seperti menjadi pintu gerbang masuk Kota Malang dari bagian arah Utara Malang, menjadi penghubung transportasi ke beberapa wilayah baik dari dan ke dalam kota maupun dari dan ke luar kota juga provinsi.

Terminal Arjosari Malang

Alamat : Jl. raden Intan No. 1, Arjosari, Blimbing, Arjosari, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65126

terminal arjosari malang
Arif Jarkoni
Untuk masuk terminal arjosari tak akan dikenakan biaya peron atau biaya menunggu selama berada didalam Terminal, jadi Anda bisa bebas masuk kapan saja dan menunggu tanpa ada batasan waktu dalam menunggu.

Didalam bagian dalam Ruang Tunggu Terminal Arjosari ada banyak tempat duduk yang bisa Anda pilih sembari menunggu bus yang Akan dinaiki atau dipilih nantinya, meski sekarang sesudah Arjosari mengalami banyak sekali perombakan atau renovasi pada beberapa bagian tempat membuat ruang tunggu dan tempatnya semakin lebih nyaman dan teratur.

Pada bagian tengah terminal dibangun tempat pemberhentian baru yang memungkinkan penumpang lebih mudah menaiki bus karena ruang tunggu bus juga dibangun, tempat pemberhentian tersebut juga dijaga oleh petugas terminal arjosari baik untuk memberikan informasi kepada calon penumpang dan menjaga keamanan disekitaran tempat tersebut.

Pada bagian dalam Terminal Arjosari terdapat banyak warung - warung yang menyediakan aneka makanan juga minuman, tak perlu jauh - jauh jika sedang mencari makan ataupun minuman jika sedang berada di Arjosari.

Seperti di terminal - terminal besar lain, ada tempat tersendiri yaitu areal parkir kendaraan baik roda 2 maupun roda 4 baik untuk parkir harian sekalipun. Hal ini semakin mempermudah penumpang untuk menitipkan kendaraannya dikawasan areal parkir Arjosari Malang.

Untuk kendaraan roda 2 yaitu sepeda motor tak harus memilih parkir di tempat parkir di dalam Terminal Arjosari Malang, sebelum memasuki Arjosari yaitu tepat di jalan utara arjosari di depan Pom Bensin terdapat beberapa tempat parkir yang bisa menjadi pilihan parkir sepeda motor.

Tak sedikit orang yang memilih memarkirkan kendaraanya di areal parkir tersebut hingga 4 hari sekalipun, dari rumah ke Arjosari naik motor dan dari arjosari menggunakan bus ke tujuan luar kota atau bahkan luar provinsi jawa timur.

Untuk biaya parkir harian kurang lebih 4 ribu hingga 5 ribu untuk roda 2, jika ingin memarkir kendaraan lebih dari 1 hari usahakan untuk mengkomunikasikan kepada petugas parkir supaya dicarikan tempat pada bagian dalam yang tak banyak dilalui orang.

Friday, March 13, 2020

Tempat Ngopi Di Bandung View Bagus 24 Jam

Sobat sedang mencari Tempat Ngopi Di Bandung view bagus 24 jam yang murah terbaru juga Asik buat ngobrol? Tak usah kawatir ya Sobat, Kota Bandung menyediakan banyak sekali tempat yang Asik untuk dikunjungi ya salah satunya adalah Tempat Ngopi. Budaya ngopi di Indonesia yang semakin hari semakin meluas membuat kedai kopi atau tempat ngopi yang salah satunya di Bandung semakin tak pernah sepi pembeli.

Sebutan paris van java atau biasa disebut kota mode sudah melekat lama di Kota Bandung, kawasan pegunungan membuat Bandung semakin mempunyai banyak sekali daya tarik didalamnya. Nah lalu untuk Sobat pecinta minuman kopi tak ketinggalan untuk mencari tempat ngopi di bandung yang unik, bagus, pemandangan bagus juga enak buat nongkrong bersama teman - teman. Lalu mana saja tempat ngopi tersebut? yuks kita simak bareng - bareng ya Sobat, let's Go.

Tempat Ngopi Di Bandung

tempat ngopi di bandung
dewi mulyani
Ngopi Doeloe
Alamat : Jl. Pelajar Pejuang 45 No. 21, Lkr. Sel., Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40263
Telp : 022-7314603
Jam Buka Tutup : 08:00 - 23:00 Wib

Ngopi Doeloe adalah Coffee Shop yang didirikan tahun 2006 dengan konsep tempat nongkrong atau hanya untuk sekedar minum kopi yang kini menjadi tren baru anak muda di Bandung, untuk harganya sendiri relatif terjangkau serta mempunyai tempat yang sangat nyaman yang pastinya membuat Sobat betah berlama - lama ngopi disana.

ngopi doeloe bandung
ARIF BUDIMAN
Ngopi Doeloe tak hanya mempunyai 1 outlet saja yang berada di Jl. Pelajar Pejuang Bandung, akan tetapi sampai sekarang sudah mempunyai 9 outlet yang berada di Bandung dan 4 outlet diluar bandung termasuk Bogor dan Jakarta. Beberapa fasilitas yang ditawarkan mulai dari sofa yang nyaman, televisi, live accoustic, free hotspot juga VIP room yang dapat digunakan untuk acara - acara reuni, ulang tahun ataupun meeting bisnis Anda.

Tak hanya menyediakan sajian Kopi saja, banyak sajian ringan seperti lemon tea, kentang, es krim, nasi, juss dengan sajian yang berbeda beda akan menambah betah berlama - lama disana.Tempat nyaman juga fasilitas areal parkir baik motor ataupun mobil yang lumayan luas disetiap outlet Ngopi Doeloe, Sobat penasaran? kunjungi situsnya www.ngopidoeloe.com untuk mengetahui lokasi outlet - outlet mereka.


Lacamera Coffee
Alamat : Jl. Naripan No. 99, Kb Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40112
Jam Buka Tutup : 09:30 - 23:00 Wib & Jumat Sabtu 01:00 Wib

Menempati sebuah gedung tua yang boleh dibilang cukup eye-catching lah buat muda - mudi yang mencari tempat ngopi enak di bandung, menggabungkan beberapa desain tempat atau gaya mulai dari industrial, vintage dan rustic. Mungkin kalau untuk bagian dalam / indoor mungkin Anda akan cenderung memilih tempat di bagian sisi outdoor yaitu pada bagian belakang Lacamera Kafe ini, pencahayaan yang cenderung kurang memang asik buat muda mudi ngopi santai bersama pasangan Anda.

lacamera caffee bandung
Lacamera
Untuk penggila minuman kopi, memesan menu minuman Magic Coffee pastinya akan merasakan cita rasa kopi yang lebih strong. Koneksi internet yaitu Wifi yang terbilang cepat membuat berlama - lama sembari berselancar di Internet akan cukup mengasikkan dan akan lupa jika sudah lama berada disana.


Two Hands Full Coffee
Alamat : Jl. Sukajadi No. 198A, Pasteur, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat 40162
Jam Buka Tutup : 07:00 - 20:00 Wib

Seolah berkiblat ke Melbourne Australia yang dikenal dengan cita rasa kopinya yang luar biasa nikmat dan pilihan menu lainnya yang bisa membuat lidah berdansa, pencahayaan yang remang jika sore hari membuat tempat ngopi di Bandung yang satu ini tak pernah sepi pengunjung. Memesan kopi espresso base sembari melihat bekerjanya mesin espresso yang dikelilingi dinding ruangan bata berwarna merah menguatkan ciri khas interior bergaya industrial warehouse.

tempat ngopi di bandung thow hands full
https://pergikuliner.com
Terlihat tak banyak hiasan pada interior tempat ngopi yang satu ini, akan tetapi suasan terlihat hangat dan santai jika sedang berada disana. Memesan kopi disini mungkin sedikit berbeda dengan kopi - kopi di tempat lain, takaran pembuatan kopi akan selalu di timbang dengan timbangan digital yang menurut saya hal ini untuk tetap memastikan rasa dari racikan tersebut selalu sama dari hari ke hari.


Noah's Barn Cafe
Alamat : Jl. Dayang Sumbi No.2, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132

Jika dilihat dari luar kelihatannya sempit akan tetapi jika sudah masuk tempatnya wow luas banget, kapasitas areal parkir kendaraan yang cukup bisa dibilang ada aja lah selagi tidak hari besar. Menyediakan berbagai aneka menu minuman maupun makanan, dari bakso, soup, jamur, jus apukat, juss jeruk pokoknya banyak dah hingga Noah Super Salad pun bisa buat menuhi keinginan Sobat.

noah barn cafe bandung
Rangga Radita
Tempat Ngopi yang hits di Bandung rame ala western food akan tetap bisa dipesan kok, ya pokoknya tidak rugi dah jika datang kesini bersama teman akrab atau gebetan Sobat.
Tempat ngopi di bandung yang populer satu ini juga tak kalah asik dan serunya, Noah's Barn Cafe Bandung rekomended dah buat pecinta ngopi Bandung.


Roemah Kopi
Alamat : Jl. Rancakendal Luhur No.7, Ciburial, Cibeunying Kaler, Ciburial, Kec. Cimenyan, Kota Bandung, Jawa Barat 40197
Jam Buka Tutup : 09:00 - 23:00 Wib

Ingin mencari tempat ngopi di bandung dengan pemandangan yang terbilang yahud? Sobat bisa memilih tempat di lantai atas karena tempat ini termasuk berada di areal pegunungan, ya sembari ngopi bisa melihat suasana padatnya Kota Bandung. Suasana yang terbilang cukup jauh dari bisingnya perkotaan adalah salah satu tempat yang bisa melepas penat meski hanya meminum secangkir kopi saja.

roemah kopi bandung
Damar Hutomo
Udara yang masih dingin Sobat bisa memesan pisang goreng dan choclate ice cream ataupun americano coffe sungguh nikmat untuk menahan dinginnya suasana kawasan Cimenyan, kopi memang sekarang tak hanya kopi hitam seperti dahulu di warung - warung kopi akan tetapi berbagai menu kopi bisa Sobat pesan disini kok.

Wednesday, March 11, 2020

Bus Sumber Kencono Berganti Nama Sumber Selamat Dan Sugeng Rahayu

Bagaimana sejarah Bus Sumber Kencono berganti nama menjadi sumber selamat hingga sugeng rahayu, sejarah panjang tentang bus terkenal raja jalanan asal Jawa Timur menjadi salah satu bus dengan cerita kelam pada masa lalunya.

Bagaimana tidak memang sekitar tahun 2009 s/d 2011 mengalami cukup banyak tragedi kecelakaan pada era tersebut, berita tentang Bus Sumber Kencono memang kian santer dikalangan masyarakat khususnya pulau jawa.

Misalnya saja tragedi kecelakaan bus sumber kencono dengan mini bus di Jalan Raya Bay Pass KM 51, Desa Kenanten, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto di hari Senin, 12/09/2011 yang menewaskan 20 orang yang menjadi salah satu peristiwa tragis yang mendalam.

Hingga tak sedikit masyarakat seperti memberikan stigma negatif pada Bus Sumber Kencono ini, beberapa deretan kasus kecelakaan memang terjadi beberapa kali dengan jeda waktu yang tergolong cukup singkat.

Bus Sumber Kencono Berganti Nama

sumber kencono berganti nama
prelo.co.id
Lalu apa yang membuat nama Bus Sumber Kencono berganti nama menjadi Bus Sumber Selamat dan berganti Bus Sugeng Rahayu? ya memang salah satunya yang paling terlihat karena beberapa insiden yang menimpanya membuat nama PO asal Jawa Timur ini berganti nama untuk supaya bisa menghilangkan mindset orang tuk tetap menggunakan jasa transportasi Bus dari PO tersebut.

Memang harapan semua orang untuk supaya tak terjadi kejadian - kejadian yang sebelum - sebelumnya terjadi tak terulang lagi dan juga PO tersebut bisa lebih bisa mengedepankan keselamatan dibandingkan dengan kecepatan.

Cara Daftar InDriver / Pendaftaran InDriver

Bagaimana Cara Daftar InDriver / Pendaftaran InDriver online Indonesia car di kota jakarta, malang, bandung, bogor, surabaya, medan, bali, bandung, manado, padang yang sekarang lagi booming menjadi pesaing aplikasi transportasi online saat ini?

Pendaftaran InDriver memang terbilang cukup mudah, baik untuk pengguna / penumpang atau untuk pengemudi / driver. Apalagi bagi Anda yang sebelumnya atau masih menggunakan aplikasi transportasi lain tinggal mengisi data pribadi dan mengirimkan screen shoot account atau akun driver pengemudi online lain hanya beberapa jam saja sudah akan disetujui atau diterima. 

Cara Daftar InDriver / Pendaftaran Indriver

cara daftar pendaftaran indriver

1. Nama
Isi Nama Lengkap Anda sesuai dengan identitas, pastikan pengisian sesuai KTP ( Kartu Tanda Penduduk )

2. Jenis Mobil
Untuk pengisian jenis mobil pada kolom daftar online InDriver pastikan sesuaikan dengan jenis mobil yang akan Anda gunakan nantinya, misalnya Agya, Ayla, Avanza, Mobilio atau merk mobil lainnya.

3. Pilih Negara
Banyak pilihan negara pada kolom pendaftaran InDriver ini dan pastinya pilihan Indonesia langsung muncul jika IP Address yang Anda gunakan adalah alamat internet dari Indonesia baik menggunakan internet

4. Pilih Kota
Banyak pilihan kota pada kolom Pendaftaran InDriver Indonesia dari Kota Batam, Banda Aceh, Bandar Lampung, Banjarmasin, Bogor, Bukit Tinggi, Cirebon, Kediri, Kendari, Malang, Manado, Makasar, Mataram, Padang, Palembang, Pekanbaru, Pekalongan, Pematangsiantar, Pontianak, Purwokerto, Salatiga, Samarinda, Semarang, Sukabumi, Tasikmalaya.

Pilih salah satu dari domisili kota Anda berasal sebagai data pengguna maupun driver, mungkin beberapa kota lain di Indonesia belum dimasukkan oleh pihak InDriver bisa jadi memang masih dalam tahap pengembangan dan perizinan.

5. Nomor Telepon ( handphone )
Isikan nomor / no telephone selular Anda sesuai dengan yang digunakan saat ini atau nantinya, pastikan nomor yang Anda masukkan benar.

Mudah bukan cara daftar InDriver online Indonesia, bagi pengguna dan pengemudi ini bisa menjadi salah satu pilihan transportasi online di Indonesia yang memungkinkan pemesan atau pengguna menawar biaya dan driver juga bisa memilih tarif yang ditawarkan pengguna atau memilih untuk menaikkan tarif tersebut.

Aplikasi InDriver memudahkan Anda untuk berpindah dari Driver ke Pengguna atau penumpang dengan mudah, jadi aplikasi InDriver sangatlah fleksibel sekali. Anda penasaran? ingin menjadi pengguna atau pengemudi atau driver dari InDriver kunjungi saja : https://indriverjob.com untuk informasi daftar / pendaftaran Indriver.

Kemungkinan untuk saat ini di awal tahun 2020 beberapa kota masih belum banyak atau bahkan belum beroprasi inDvriver baik dari Driver ataupun Penumpang, tetapi untuk di Kota Malang memang sudah beroprasi dengan baik dan bisa menjadi salah solusi transportasi berbasis aplikasi yang terbilang baru sepertinya banyak diminati banyak orang yang salah satunya adalah lebih murah juga bisa saling nego harga dari penumpang maupun driver. 

Tuesday, March 10, 2020

STASIUN KIARACONDONG | Jadwal, Jam Buka Loket, Alamat

Berikut ini adalah Jadwal & Jam Buka Loket Stasiun Kiaracondong tahun ini yang mungkin bisa menjadi pedoman perjalanan Sobat yang akan berangkat atau melakukan pembelian tiket langsung di Stasiun Kiaracondong / Kircon ini, tetap simak sobat supaya bisa mengatur jadwal kereta api & jam buka loket stasiun kiaracondong ini.

Stasiun yang berada di ketinggian +681

Jadwal & Jam Buka Loket Stasiun Kiaracondong

jadwal jam buka loket kiaracondong
sewamobildistasiunmalang.blogspot.com
  • Jam Buka : 09:00 - 16:00
Jadi pastikan Sobat bisa mengatur jadwal kedatangan berdasarkan jam buka loket stasiun kiaracondong, jam buka ini memang saat ini sama dengan jam buka disemua loket stasiun.

Stasiun Kiaracondong atau biasa disebut Kircon yang masuk dalam stasiun kereta api besar kelas C dengan 7 jalur rel kereta api dengan 3 jalur rel kereta api lurus,

Fasilitas Stasiun Malang
Parkir Kendaraan Area Merokok
Fasilitas Difabel Toilet
Areal Komersial Boarding Pass
Layanan Pelanggan Galery ATM
Parkir Sepeda Tempat Ibadah
Ruang Tunggu Fasilitas Keseharan
Ruang Ibu Menyusui

Dan untuk informasi tentang jadwal kereta api di stasiun Kiaracondong sebagai berikut : 

Jadwal Kereta Api Stasiun Kiaracondong
Nama KA Tujuan Kelas Brkt Dtng
Serayu Purwokerto Eko 00:30 00:13
Serayu Pasar Senen Eko 01:00 00:49
Kahuripan Kiaracondong Eko - 03:32
Lodaya Bandung Hall Eks - Bis 04:08 04:06
Pasundan Sby Gubeng Eko 05:20 -
Lodaya Solo Balapan Eks - Bis 07:32 07:30
Malabar Bandung Hall Eks,Bis,Eko 08:15 08:13
Mutiara Selatan Bandung Hall Bis 09:49 09:44
Serayu Purwokerto Eko 12:35 12:25
Serayu Pasar Senen Eko 13:30 04:06
Lodaya Bandung Hall Eks - Bis 15:50 04:06
Mutiara Selatan Surabaya Gubeng Bis 15:57 04:06
Kutojaya Selatan Bandung Kiaracondong Eko - 16:38
Malabar Malang KotaBaru Eks, Bis, Eko 17:02 -

Monday, March 9, 2020

Keuntungan Dan Kerugian Hidroponik

Ketahui beberapa Keuntungan Dan Kerugian Hidroponik apa saja ya? tanaman sistem teknik hidroponik memang mempunyai beberapa keuntungan dan kerugian bercocok tanam secara hidroponik jika dibandingkan dengan sistem penanaman dengan sistem yang lainnya, lalu bagaimana tanam hidroponik bagi bisa memberikan keuntungan lebih baik, yuks kita simak bersama ya.

Sebelum membahas lebih jauh tentang keuntungan dan kerugian hidroponik memang ada baiknya mengetahui tanaman pertanian yang bisa ditanam dengan sistem hidroponik? karena sistem hidroponik yang berbeda dengan sistem lainnya jika belum pernah menggunakan sistem ini akan butuh beberapa penyesuaian dalam penanamannya untuk bisa mendapatkan hasil sesuai dengan harapan. 

Keuntungan Dan Kerugian Hidroponik

keuntungan dan kerugian hidroponik
www.azocleantech.com
Keuntungan Hidroponik
  • Penggunaan lahan yang lebih sedikit atau efisien tempat
  • Tanaman tanpa menggunakan media tanah untuk tumbuh
  • Penggunaan pupuk lebih efisien jika dibandingkan dengan bukan hidroponik
  • Penanggulangan hama akan lebih mudah
  • Tanaman akan lebih tahan terhadap hama penyakit
  • Produksi hasil dari tanaman lebih baik dan lebih banyak dengan perbandingan lahan yang sama
Kerugian Hidroponik
  • Modal jauh lebih besar untuk awal penerapan sistem hidroponik ini
  • Tanaman memang lebih gampang stress jika dibandingkan dengan media tanah
Memang sistem menanam hidroponik banyak di kembangkan apalagi dikawasan perkotaan, kawasan perkotaan yang kian tahun semakin sedikit areal tanah kosong pertanian memang mendorong masyarakat diperkotaan membuat sistem pertanian hidroponik yang dirasa memang dengan lahan yang lebih sedikit tetapi masih bisa menghasilkan hasil yang lebih besar.
keuntungan hidroponik bagi petani
www.123rf.com
Jika melihat Keuntungan dan Kerugian tanaman hidroponik ini, dan jika Anda menginginkan menjadi seorang petani hidroponik pastikan beberapa hal diatas bisa menjadi pedoman tentang bercocok tanam yang pas untuk Anda dan cocok jika Anda terapkan pada lahan pertanian Sobat.

Keuntungan Hidroponik Bagi Petani

keuntungan petani hidroponik
https://gulfnews.com
Kalau bicara tentang keuntungan rasanya siapa saja pasti akan mengharapkan akan hal tersebut, untung lumayan akan memberikan semangat tersendiri dalam menjalaninya. Lalu apa saja keuntungan hidroponik bagi petani?

Harga Jual Tinggi
Tanaman hidroponik yang memiliki harga pasaran yang lebih tinggi dari sayuran dengan penanaman sistem biasa, hal ini bisa memberikan keuntungan yang berlipat pastinya. Eist tunggu dulu, akan tetapi pemasaran yang terbilang gampang - gampang susah tak seperti sayur biasa harus benar - benar dipikirkan, Anda memang harus bisa menjual sayur hidroponik ke beberapa tempat yang tak biasa.

Seperti Hotel, rumah makan, depot, Supermarket atau orang - orang yang memang ingin mencari tanaman yang lebih sehat karena tak menggunakan pestisida. Maka dari itu jika benar - benar sudah menggeluti sayuran hidroponik usahakan tak menggunakan pestisida karena sistem ini akan tetap berjalan lancar meski tak menggunakan pestisida.

Tak Mudah Terserang Hama
Kecenderungan menggunakan sistem hidroponik memiliki keuntungan yaitu tanaman tak mudah terserang Hama penyakit. Kenapa bisa begitu?

Lahan hidroponik mengharuskan Anda sebagai petani membuat lahan yaitu Green House sebagai tempat untuk naungan tanaman Hidroponik dari sinar matahari maupun air hujan, dengan begitu lahan Hidroponik akan selalu tertutup baik dari kanan kiri lahan membuat hama penyakit tak mudah menyerang kawasan lahan hidroponik karena areal lahan yang selalu tertutup / indoor.

Hemat Biaya Perawatan
Jika dibandingkan dengan sistem konvensional, sistem hidroponik bisa memberikan keuntungan tersendiri bagi petani yaitu hemat biaya perawatan. Tak banyak memerlukan pupuk layaknya pertanian outdoor karena hanya memberikan pupuk pada airnya saja dengan jumlah yang terbilang sedikit.

Pemberian air juga lebih hemat meski pada musim kemarau sekalipun, jika pada pertanian sistem konvensional pada musim kemarau penyiraman akan membutuhkan air yang lebih banyak dan ini menjadikan pengeluaran akan semakin banyak baik dari listrik pompa air atau bahan bakar dari mesin diesel penyedot air.  

Saturday, March 7, 2020

Jam Buka Samsat MOG ( Mall Olympic Garden )

Untuk jadwal Jam Buka Samsat MOG Malang ( Mall Olympic Garden ) / Jadwal Samsat Corner Di MOG Malang bagi yang ingin mengurus seputar perpanjangan pajak baik motor maupun mobil biar tidak bingung dan menunggu lama, dari senin, selasa, rabu, kamis, jumat, sabtu dan minggu.

Jam Buka Samsat Corner MOG

samsat corner mog
astika kiki nabilla
Samsat MOG yang berada di dalam MOG lantai 2 pastinya akan buka setelah waktu buka Mall tersebut donk, mungkin jika Anda yang ingin menunggu sembari jalan - jalan ataupun berbelanja bisa cek jadwal jam buka samsat MOG dibawah ini.

Jam Buka Samsat MOG
Hari Jam Pertama Jam Kedua
Senin 10:00 - 14:00 16:00 - 19:30
Selasa 10:00 - 14:00 16:00 - 19:30
Rabu 10:00 - 14:00 16:00 - 19:30
Kamis 10:00 - 14:00 16:00 - 19:30
Jumat 10:00 - 14:00 16:00 - 19:30
Sabtu 10:00 - 14:00 16:00 - 19:30
Minggu 10:00 - 14:00 16:00 - 20:30
Jadwal Jam Buka diatas pastinya bisa saja berubah sewaktu - waktu, dan untuk hari libur nasional juga tutup. Anda bisa mengatur sendiri sesuai jam diatas dan jangan lupa untuk sebelum berangkat pastikan dokument kepengurusannya sudah lengkap sekaligus biaya untuk pembayarannya nantinya.

Untuk pembayarannya usahakan untuk membawa uang pecahan atau bagi yang sudah hafal biaya kepengurusannya akan lebih mudah untuk membawa uang pas supaya lebih mempercepat waktu pengurusannya nantinya. 

Friday, March 6, 2020

Kampung Jodipan Jadi Go Internasional, Krewella Syuting Di Malang

Kampung Jodipan Go Internasional - Memang tak sedikit wisata di Indonesia yang Go Internasional karena memang memiliki keindahan yang memukau dan salah satunya yang di Malang sejak dahulu adalah Gunung Bromo dan sekarang sudah bertambah lagi yaitu Kampung Jodipan Malang.

Baru - baru ini group musik dari negara Amerika yang menyanyikan lagu berjudul Greenlight yang dalam video klipnya tersebut pada beberapa bagian video memperlihatkan background sebuah tempat wisata di malang yang terbilang cukup populer sekali yaitu Jodipan. 

Siapa group musik tersebut? ya group musik tersebut adalah Krewella, beberapa cuplikan videonya saja di beberapa media sosial terlihat banyak like dan komentar seputar Kampung Jodipan ini yang membuat kita bangga Kampung Jodipan Go Internasional.

Kampung Jodipan Go Internasional

krewella jodipan malang
https://youtu.be/s2dgChEZA4M
Krewella adalah band musik dansa elektronik Amerika dari Northbrook, Illinois, Amerika Serikat. Band ini terbentuk pada tahun 2007. Band ini terdiri dari Jahan Yousaf dan Yasmine Yousaf. Awalnya band ini ada tiga anggota, tetapi anggota ketiga dan produser mereka, Kris Trindl, meninggalkan band ini pada tahun 2014.

2 Penyanyi wanita ini yaitu group musik Krewella sengaja memilih Syuting di Jodipan Malang menjadi lokasi syuting pembuatan klip dari lagu berjudul Greenlight tersebut, mungkin dirasa lokasi Kampung Jodipan pas untuk pembuatan klip video tersebut. Sebenarnya tak hanya 1 lokasi tetapi ada beberapa lokasi di Indonesia yang masuk dalam video klip tersebut.

Buat Anda yang pernah mengunjungi ke Malang pastinya dah hapal donk cara ke jodipan tanpa kesasar atau malah punya pengalaman berjalan kaki jodipan, jangan lupa komentar ya. Semoga bermanfaat. 

Wednesday, March 4, 2020

Kuliner Dekat Stasiun Malang Kota Baru

Datang di Stasiun dan ingin berburu Kuliner Dekat Stasiun Malang Kota Baru atau tempat makan murah di dekat stasiun malang ? tak masalah karena momen berwisata tak hanya untuk mencari tempat yang seru tetapi juga hunting kuliner adalah hal yang ditunggu - tunggu juga donk, mencari kuliner sekitar stasiun malang kota baru murah yuks Sobat simak ya biar lebih afdol nantinya :).

Pengguna kereta api tak perlu kawatir jika sudah tiba di Stasiun Malang dan ingin segera mencari Kuliner Dekat Stasiun Malang murah dan enak karena ada banyak pilihan dari mulai kaki lima hingga restoran yang pastinya bisa Anda pilih sesuai keinginan.

Kuliner Dekat Stasiun Malang Kota Baru

Yuks apa saja yang menjadi kuliner rekomended dekat stasiun malang hari ini dan lets go kita bahas bersama ya Gan, ayo kita kemon ya.

Sentra Kuliner Sriwijaya
Jarak : 50 meter
Alamat : Jl. Sriwijaya No.3, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119

kuliner dekat stasiun malang
Tanya Pujihasti
Tak perlu jauh - jauh mencari kuliner dekat stasiun malang, jika sudah berada di pintu keluar stasiun Anda hanya tinggal menyebrangi jalan kearah barat stasiun dan tepat disamping taman bermain anak terdapat deretan warung - warung lesehan sederhana yang menawarkan berbagai menu makanan juga minuman.

Harga yang ditawarkan di Pujasera Stasiun Malang ini cukup murah seperti warung - warung seperti lainnya, untuk harga lalapan antara 12 ribu hingga 18 ribu untuk setiap porsinya tergantung menu apa yang Anda akan pesan. Jadi tak perlu kawatir tiba-tiba membayar mahal tetapi tak sebanding dengan lokasi maupun menunya, karena menu harga terpampang jelas disini.

Meski dalam kondisi ramai akan selalu kebagian tempat kok karena stand pujasera ini tak hanya 1 atau 3 tempat saja tetapi puluhan stand berjajar dengan menu andalan sendiri - sendiri yang desain tempatnya kurang lebih sama dari satu stand ke stand yang lainnya.

Terdapat taman dengan beberapa permainan anak yang jika Anda sedang mengajak sang buah hati, memilih makan juga minum dipujasera bisa sekaligus mengawasi sang anak bermain pada taman yang letaknya bersebelahan dengan sentra kuliner sriwijaya ini.

Warung Stasiun Malang
Jarak : 30 meter
Alamat : Jl. Trunojoyo, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang

kuliner stasiun malang

Jika tak mau menyeberang jalan Anda bisa mencoba makan di selatan pintu keluar stasiun malang, warung soto, bakso, rawon, nasi padang dan banyak disajikan pada pilihan menu warung - warung ini. Deretan warung ini hingga ke arah pom bensin dekat jembatan Bug Gluduk.

Berjalan kaki santai sembari melemaskan otot yang pegal setelah duduk lama di kereta api selama perjalanan hingga tiba di Malang bisa menjadi hal menyenangkan dalam berwisata, mencari tempat kuliner paling dekat di stasiun malang ini bisa menjadi pilihan bagi sobat yang malas berjalan jauh.

Cukup berjalan beberapa langkah ke kiri dari pintu keluar stasiun dan sobat akan menemui beberapa warung-warung sederhana yang bisa sobat pilih sesuai selera, terlihat pada sisi depan warung-warung tersebut digunakan sebagai areal lahan parkir kendaraan baik roda 2 maupun roda 4.

Depot Utara Stasiun
Jarak : 100 meter
Alamat : Jl. Trunojoyo, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang

depot stasiun malang

Ada beberapa depot makan yang berada di utara stasiun malang yang lokasinya juga sangat dekat dengan stasiun, dengan tempat yang memang cukup bersih menjadikan depot ini selalu didatangi pembeli dari mulai pagi hingga sore hari.

Berada tepat di seberang Taman Trunojoyo yang menjadi salah satu tempat Wisata Dekat Stasiun Malang kota baru ini bisa menjadi salah satu pilihan mencari kuliner dekat stasiun malang kota baru atau depot dekat stasiun malang kota baru ini.

Tak perlu membutuhkan waktu lama meski hanya ditempuh dengan berjalan kaki, dari pintu keluar stasiun ke arah kanan kurang lebih 100 meter saja kok. Tempat terbilang cukup bersih dan nyaman, dengan pemandangan sebuah Taman pada sebrang jalan depot tersebut.

Menu yang memang banyak disajikan adalah khas jawa yang terbilang banyak disukai, apakah Anda tak ingin mencoba nasi rawon selagi panas sembari bersantai setelah capek perjalanan jauh dikereta api. Beberapa menu minuman seperti teh, kopi, es jeruk atau minuman botol yang langsung bisa Anda ambil sendiri pada lemari es depot tersebut.

Soto Ayam Ambengan
Jarak : 900 meter
Alamat : Jl. Patimura No.9, Klojen, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65111.

soto ambengan malang
TEMPE MENJES
Penyuka masakan khas jawa yang satu ini bisa menjadi pilihan wisata kuliner dekat stasiun malang kira - kira berjarak 900 meter dari Stasiun yang tak diragukan lagi untuk urusan rasa, meski tak berdekatan dengan stasiun tetapi urusan enak dan rekomended hingga sekarang.

Salah satu kuliner enak dekat stasiun malang kota baru ini jika pada hari-hari biasa terbukti hingga sekarang masyarakat lokal malang sendiri masih tetap banyak yang memilih Soto Ambengan salah satu menu kuliner favorit, rasa soto yang kental dengan taburan koya gurih membuat tempat ini tak pernah sepi pembeli.

Bagi Anda yang menggunakan jasa Sewa Mobil Di Malang tinggal bilang saja ke driver jika hendak mencoba ke Soto Ambengan pastinya driver yang kebanyakan sudah hafal dengan seluk beluk kuliner di malang akan dengan mudah mengantar langsung ke lokasi Kuliner Khas Jawa yang satu ini.

Lokasi tempat yang berada di jalan menikung dan tak jauh dari RSUD Saiful Anwar Malang, pada bagian depan Soto Ambengan terlihat penjual tanaman hias hingga tanaman jenis bonsai. Jika ingin melihat lihat, sobat tinggal menyeberang jalan saja.

Pecel Kawi Asli 1975
Jarak : 3 Kilometer
Alamat : Jl. Kawi Atas No.43B, Gading Kasri, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65116

https://malangbatutrans.blogspot.com
Penyuka makanan yang pas jika dihidangkan dipagi hari ini juga menjadi pilihan karena sangatlah legendaris juga enak, kuliner yang dimulai sejak tahun 1975 ini masih tetap eksis bahkan kian hari semakin banyak penggemarnya.

Jalur estafet angkot dari stasiun malang ke batu yaitu AL, Anda bisa turun sangat dekat dengan lokasi dari pecel kawi malang ini. Tak hanya enak sambalnya saja, akan tetapi sajian lainnya seperti rempeyek, tempe, mendol, sayuran segar yang bakalan sangat menggugah selera.

Tempatnya yang bersih dengan harga yang terbilang cukup murah, 14 ribu Anda bisa mencoba menikmati rasa dari salah satu kuliner favorit di malang ini. Mencari kuliner dekat stasiun malang kota baru ya jangan lupa mampir ke pecel kawi, apalagi jika pada waktu libur panjang akan terlihat banyak wisatawan dari luar kota malang.

Tuesday, March 3, 2020

Jatim Park 3 Ke Museum Angkut

Informasi tentang rute alternatif juga Jarak Jatim Park 3 Ke Museum Angkut yang terbilang tak terlalu jauh mungkin banyak menjadi pertanyaan wisatawan yang sedang berkunjung ke salah satu tempat wisata terkenal ini dengan icon hewan purbakala yaitu Dinosaurus.

Kedua tempat wisata ini baik Jatim Park 3 maupun Museum angkut memang menjadi salah satu tempat wisata yang paling sering dikunjungi wisatawan jika sedang berkunjung ke Kota Wisata Batu, yuks mulai kita bahas ya dan alternatif rute lain jika terlihat jalur utama sedang macet karena banyaknya kendaraan.

Jatim Park 3 Ke Museum Angkut Jarak Rute Alternatif

jarak jatim park 3 ke museum angkut

Dengan jarak jatim park 3 ke museum angkut 5,1 Kilometer yang bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi estimasi waktu kurang lebih 15 menit perjalanan untuk kondisi jalan normal tanpa adanya kemacetan yang berarti, rute sedikit menanjak jika dalam kondisi macet yaitu dimulai dari Jatim Park 3 - Jl. Ir Soekarno - Jl. Patimura - Jl. Dewi Sartika - Jl. Agus Salim - Jl. Sultan Agung - Jl. Terusan Sultan Agung - Museum Angkut.

Untuk Jarak di rute tersebut memang paling sering mengalami kemacetan apalagi jika pada musim libur panjang, dengan kondisi jalanan yang menanjak memungkinkan driver harus tetap berhati - hati menjaga jarak dengan kendaraan didepannya jika menggunakan mobil. Lalu apakah ada alternatif lain meski jarak tempuh lebih jauh tetapi lancar dan tak macet? Ada kok jalan alternatif jatim park 3 ke museum angkut dan yuks simak cerita berikut ya.

Rute Alternatif 1
( tak ada macet di tanjakan )
Tak harus melewati kemacetan yuks Anda bisa mencoba rute berikut untuk kelancaran perjalanan Anda ya dan berikut rute jalan tersebut dan dimulai dari jatim park 3 - Jl. Raya Mojorejo - Jl. Diponegoro - Jl. Raya Junrejo -  Jl. Raya Tlekung - Jl. Oro Oro Ombo - Jl. Agus Salim - Jl. Sultan Agung - Jl. Terusan Sultan Agung - Museum Angkut.

Rute ini meski lebih jauh tetapi tak ada jalur macet di tanjakan, jadi driver yang mungkin kurang menguasai di macet di tanjakan akan lebih nyaman dan Insya Allah aman kok. Rute alternatif jatim park ke museum angkut yang tak ada macet di tanjakan.

Untuk rute ini Anda akan melewati depan pas Predator Park, Batu Night Spectacular dan Jatim Park 2 jika sedang melewati Jl. Oro Oro Ombo, Ke Jatim Park 3 dan ke Museum Angkut pastinya lebih lancar tanpa macet.

Rute Alternatif 2
( Sekali macet di tanjakan )
Untuk rute ini memang lebih dekat dibandingkan dengan alternatif yang pertama tetapi Anda biasanya akan melewati macet di pertigaan yang menanjak yaitu sewaktu di pertigaan indomaret Jl. Hasanudin ke Oro Oro Ombo.

Berikut rute perjalanannya jatim park 3 ke museum angkut alternatif ke 2, dimulai dari Jatim Park 3 - Jl. Raya Mojorejo - Jl. Diponegoro - Jl. Hasanudin - Jl. Oro Oro Ombo - Jl. Agus Salim - Jl. Sultan Agung - Jl. Terusan Sultan Agung - Museum Angkut.

Untuk informasi rute Jatim Park ke Museum Angkut dan Alternatif jalan diatas semoga bisa membantu dan bermanfaat, selamat berwisata dan tetap berdoa juga berhati - hati ya. Salam.

Liburan Ke Jodipan Naik Kereta Dari Surabaya

Bagi yang sudah merencanakan Liburan Ke Jodipan Naik Kereta Dari Surabaya pastinya mengingingkan kelancaran selama perjalanan baik mulai start dari rumah hingga finish ke rumah lagi, ya jangan lupa berdoa dan selalu mencari informasi penting sebelum melakukan perjalanan wisatanya. Beberapa cara ke jodipan naik kereta dari surabaya ini semoga bisa bermanfaat supaya perjalanan selalu dalam lindungan Allah SWT ya, yuks kita travelling bersama dan tetap lanjutkan membacanya ya sampai habis dan terima kasih.

Cara Liburan Ke Jodipan Naik Kereta Dari Surabaya

kampung jodipan malang
kaskus.co.id
Kereta api memang sekarang sudah mengalami banyak sekali perubahan jika dibandingkan beberapa tahun silam sebelumnya yang bisa jadi memiliki tiket tetapi tak kebagian jatah tempat duduk layaknya penumpang saat ini.

Untuk saat ini hal tersebut sudah tak perlu Sobat kawatirkan lagi karena dengan selalu mengisi data pribadi sesuai identitas pastinya kita sebagai pengguna jasa kerera api akan selalu mendapatkan jatah tempat duduk bila memang kita memesan tiket kereta duduk bukan tiket berdiri jika sedang manaiki kereta lokal jarak dekat.

Saat ini pun tiket untuk jarak dekat kereta lokal yaitu doho penataran memang sengaja disediakan tiket berdiri karena hal ini untuk menyiasati peningkatan jumlah penumpang pada moment tertentu, dan sekarang bagaimana cara ke jodipan naik kereta api dari surabaya yang murah juga tetap nyaman? yuks simak baik - baik ya Sobat.
  • Pastikan untuk menentukan tanggal keberangkatan jauh - jauh hari sebelum tanggal keberangkatan
  • Jika sudah menentukan tanggal berangkat, pilih waktu keberangkatan dan sesuaikan dengan jadwal keberangkatan kereta api yang kiranya pas sesuai dengan keinginan.
  • Pilih kereta api lokal atau doho penataran untuk liburan ke jodipan kali ini karena dengan menaiki kereta lokal sudah pasti harga jauh lebih murah.
  • Jika tak ada rencana menginap di Kota Malang, pastikan langsung memesan tiket bolak balik atau pulang pergi.
  • Usahakan haruslah mengisi biodata pemesanan tiket sesuai identitas yang bersangkutan.
  • Persiapkan barang bawaan yang akan dibawa nantinya selama liburan ke Jodipan jauh - jauh hari sebelum hari H, kalau perlu list barang apa saja yang akan dibawa karena hal ini untuk menghindari barang bawaan yang tertinggal dan segera masukkan tas.
  • Jangan membawa barang bawaan terlalu banyak, seperlunya saja karena liburan ke jodipan kan hanya 1 hari, tetapi jika menginap dan akan mengunjungi beberapa tempat wisata lain ya persiapkan barang bawaan yang sesuai. 
  • Pilihlah jadwal kereta pagi hari dan yang paling pagi kurang lebih jam 05:00 - 07:00 wib untuk kereta Doho Penataran.
Beberapa cara diatas adalah salah satu cara ke jodipan naik kereta dari surabaya yang semoga bisa membantu Anda nantinya, dan cara diatas adalah bukan cara baku tetapi jika ada yang kurang pas pastikan Anda bisa mengaturnya sendiri. 

Jika sudah datang di Malang dan Anda yang hanya ingin ke Jodipan saja pastinya barang bawaan sedikit donk dan bisa memilih berjalan kaki saja karena lokasi Jodipan sebenarnya cukup dekat saja, berjalan kaki ke jodipan sebenarnya bisa dibilang tak begitu jauh kok dan tak membuat Anda lelah sampai sana.

Jika suasana hati senang melakukan banyak hal terkadang kita tak merasa capek sama sekali, jadi cara liburan ke jodipan dari mulai naik kereta api dari surabaya hingga berjalan kaki ke jodipan haruslah dilakukan dengan hati yang senang yang akan membuat Anda benar - benar terhibur juga tingat stress di pikiran akan berkurang banyak.

Ketahui juga tentang Stasiun Terdekat Dari Juanda Surabaya karena hal ini bisa menjadi penting untuk Anda yang suka bepergian menggunakan jalur udara dan ingin melanjutkan menggunakan kereta api ketika sudah datang di Juanda.

Monday, March 2, 2020

Angkot Online Malang Akan Segera Beroprasi?

Banyak yang penasaran tentang kapan Angkot Online Malang bisa segera terealisasi dan beroprasi? memang hal ini seperti menjadi gebrakan bagus khususnya dalam dunia transportasi umum di Kota Malang, sistem dari Angkot Online di Malang ini diharapkan selain bisa mempermudah penumpang menemukan dan mencari angkutan tetapi juga mempermudah penumpang ke tujuan dengan estimasi waktu perjalanan yang bisa dilihat.

Angkot di Malang yang sekarang masih beroprasi memang masih seperti biasa dan belum ada perubahan yang menunjukkan ke arah pemberlakuan Angkot Online, tetap tentang rencana perubahan tentang Angkot Online ini memang menggunakan aplikasi sebagai pendukung terciptanya Angkot Online.

Dikutip dari TribunJatim.com Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Malang, Drs. Wasto mengatakan, Angkot Online yang akan diterapkan Pemkot Malang dalam waktu dekat ini akan menggunakan sistem zonasi. Dia mengatakan, bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan kajian terhadap sistem zonasi yang akan diterapkan. Terlebih lagi soal trayek angkot online yang nanti akan diterapkan di Kota Malang. "Dalam zonasi ini, nanti angkot mana saja yang trayeknya masih dalam satu wilayah, akan dijadikan menjadi satu zonasi.

Di Kota Malang sendiri mempunyai banyak sekali jalur Angkot dari mulai jalur AL, LG, GL, LDG, MM, ADL, AMG, CKL dan masih banyak jalur lain yang kesemuanya mempunyai trayek jalur sendiri yang sudah ditetapkan dan jalur trayek tersebut tetap diharapkan bisa beroprasi meski nanti sudah menggunakan sistem Online. Akan tetap hal tersebut memang masih mengalami banyak kajian dan melalui proses panjang untuk bisa terciptanya angkutan online atau angkot online di malang sesuai harapan bersama.

angkot online malang
videohive.net
Untuk kabar tentang Nama dari Aplikasi Angkot Online Malang ini bernama "Tron" yang bisa diundung pada masing - masing smartphone penggunanya dan nantinya dari aplikasi Tron tersebut akan ada menu dengan pilihan trayek dari masing - masing jalur.

Sistem angkot online di malang sendiri memang mengadaptasi dari sistem yang sudah diterapkan yaitu di Kota Bekasi, Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Malang, Handi Priyanto mengatakan untuk aplikasi ini tidak ada pemaksaan, sopir angkot mau atau tidak terserah. Tahap sosialisasi akan menyasar seluruh trayek.

Misalnya saja sedang berada di Stasiun Malang dan ingin ke Terminal Landungsari akan sangat mudah dan tahu angkot apa yang harus Anda naiki nantinya, jadi dari aplikasi ini akan mempermudah dan menghindari kekeliruan dalam memilih jalur angkot. Mencari Angkot dari stasiun malang yang hendak menuju tujuan landungsari juga bisa tahu estimasi waktu tempuhnya.

Sunday, March 1, 2020

STASIUN PASAR TURI SURABAYA

Ketahu tentang Stasiun Pasar Turi Surabaya hari ini buka jam berapa dan jam operasional stasiun pasar turi juga juga alamat, nomor telepon dan info fasilitas stasiun pasar turi yang menjadi stasiun terendah se Indonesia juga menjadi stasiun tersibuk di Surabaya, apakah memang benar - benar stasiun pasar turi menempati tempat terendah di Indonesia?

Alamat : Semarang St No.1, Tembok Dukuh, Bubutan, Surabaya City, East Java 60173
No Telp : 031-5345014
Fasilitas : Parkir, Area komersial, Layanan pelanggan, Area merokok, Toilet, Boarding pass, Galeri ATM, Mushola, Pos kesehatan, Ruang ibu menyusui

Stasiun Pasar Turi Surabaya

stasiun pasar turi surabaya
Barracudax
Jawabnya memanglah Iya, stasiun pasar turi surabaya yang berada di ketinggian +1 M menjadi satu - satunya stasiun terendah di Indonesia. Yuks kita simak beberapa informasi tentang Stasiun Pasar Turi Surabaya ini biar kita semakin dekat dengan kota Surabaya Jawa Timur.

Sebutan Stasiun Surabaya Pasarturi (SBI) atau biasa disebut Stasiun Pasar Turi Surabaya yang memiliki ketinggian paling rendah dibandingkan dengan yang lainnya, tertulis hanya +1 M yang menandakan bahwa Stasiun Pasar Turi berada 1 meter diatas permukaan laut.

Meski begitu stasiun ini tidak masuk atau kawasan berpotensi akan areal banjir karena letak stasiunnya sendiri jauh dari pesisir pantai ataupun laut, jadi stasiun pasar turi surabaya akan cenderung masih aman dari resiko banjir karena menjadi stasiun terendah di Indonesia.

Untuk urusan stasiun tersibuk di Surabaya memang pasar turi masuk dalam kategori stasiun tersibuk di surabaya, dengan jadwal rute kebangkatan juga kedatangan dari dan ke berbagai tujuan di pulau jawa. Berikut kereta api yang di layani di stasiun pasar turi :
  • Argo Bromo Anggrek
  • Sembrani (reguler, fakultatif, & tambahan)
  • Jayabaya
  • Harina
  • Gumarang
  • Dharmawangsa (reguler & tambahan)
  • Sancaka Utara
  • Mutiara Timur
  • Kertajaya (reguler & tambahan)
  • Maharani
  • Ambarawa Ekspres
  • Komuter Surabaya-Lamongan (SuLam)
  • Ekonomi Lokal/KRD Bojonegoro
  • Parcel ONS
  • Angkutan peti kemas
Berdasarkan beberapa data Daop 8 Surabaya 2019 - 2020 pada musim liburan yaitu Nataru ( Natal dan Tahun Baru ) telah mengangkut 837.588 penumpang dari beberapa kelas ekonomi, bisnis juga eksekutif yang terbilang mengalami peningkatan hingga 12% dari tahun sebelumnya. Data diatas memang menunjukkan bahwa Stasiun Pasar Turi Surabaya memang menjadi salah satu stasiun tersibuk di Surabaya. 

Sejarah Stasiun Pasar Turi
Stasiun pasar turi memang sedikit berbeda dengan stasiun lainnya di surabaya yang dibangun oleh perusahaan kereta api swasta pertama di Hindia Belanda, nama stasiun pasar turi sendiri diberikan sejak Djawatan kereta api mulai mendata stasiun - stasiun di Indonesia pada tahun 1950 silam.

Untuk penamaan Pasar Turi sendiri diambil karena memang dahulu disekitaran lokasi berdirinya stasiun tersebut banyak digunakan pedagang yang kebanyakan berdagang "Kembang Turi" atau dengan istilah Indonesia yaitu "Bunga Turi" dan darisitulah nama "Stasiun Pasar Turi" digunakan sebagai nama stasiun hingga saat ini.

Kuliner yang saat itu terkenal di Surabaya khususnya di sekitaran Stasiun yaitu Nasi Pecel, nasi pecel sendiri yang khas dengan beberapa sajian lalapan yang berupa kecambah (tauge), kacang panjang, mentimun, daun singkong, daun kemangi, sambal kacang dan juga diberikan Kembang Turi atau bunga dari pohon turi sebagai pelengkap dari sajian dari Nasi Pecel tersebut.

Ketahui juga tentang informasi cara ke jodipan naik kereta api dari surabaya jika penasaran kunjungi saja linknya dan semoga bisa membantu Anda yang akan jalan - jalan ke Malang.